Jika kita mengamati aplikasi
sains di sekitar rumah tentunya teknologi saat ini jauh berbeda dengan jaman dulu, Pada jaman dahulu, orang berkomunikasi secara langsung. Kemajuan dalam bidang komunikasi dan informasi memungkinkan kita bercakap-cakap dan mengirim informasi dengan orang lain yang berada di belahan bumi lain tanpa harus bertemu secara langsung.
Peralatan elektronik yang paling pesat perkembangannya adalah alat komunikasi dan informasi seperti televisi, komputer, telepon genggam, radio. Alat-alat komunikasi dan informasi adalah peralatan yang digunakan untuk berkomunikasi dan mengirimkan informasi dengan orang lain yang letaknya berjauhan dengan kita.
|
Ini adalah gambar jarak dekat layar televisi yang
diperbesar. Kamu dapat melihat
garis-garis merah, hijau dan biru. Semua gambar televisi hanya terbentuk dari tiga warna ini
|
A. Televisi
Di dalam peangkat TV standar, senapan elektron menembakkan elektron ke dalam layar. Elektron¬elektron ini mengenai titik fosfor yang kecil, yang cahayanya dapat dilihat dari sisi luar layar berupa gambar. Ada satu senapan elektron untuk tiap satu kumpulan titik berwarna merah, hijau dan biru. Cahaya melewati lilitan atau pelat elektromagnetik, yang membuat sinar tersebut membias atau memantul untuk memindai layar garis demi garis.
|
BLOK DIAGRAM TV |
Untuk membuat acara televisi, kamera harus mengambil gambar, kemudian diteruskan ke stasiun televisi dan dilanjutkan ke pemancar. Pemancar mengirim gambar-gambar tadi ke pesawat televisi kita, melalui kabel atau gelombang radio. Acara televisi yang dipancarkan oleh satelit dikirim dalam bentuk gelombang
mikro..
B. Komputer
Komputer merupakan suatu alat yang dapat menyimpan data yang jumlahnya sangat banyak, dapat menghitung angka yang ribuan jumlahnya dan rumit perhitungannya, dan dapat mencari informasi yang kita perlukan. Komputer paling canggih di dunia dapat melakukan lebih dari 1 miliar hitungan per detik. Komputer bekerja menggunakan mikrochip ( sirkuit elektronik sangat kecil) yang merupakan otak dan ingatannya. Namun komputer tidak mampu berpikir sendiri. Seseorang harus memberinya susunan perintah yang disebut program. Program biasanya disimpan di dalam disk yang ada dalam komputer. Salah satu komponen terkecil dalam komputer adalah Central Processing Unit (CPU), tempat mikroprosesor
menerjemahkan semua perintah-perintah. Bagian-bagian yang dihubungkan oleh kabel yang disebut peripherals meliputi keyboard, mouse, layar (monitor) dan peralatan tambahan seperti pemindai (scanner) dan kamera.
Bagian-bagian dari komputer:
1. Layar (monitor) adalah bagian komputer, yang bentuknya mirip televisi, yang berguna untuk menampilkan huruf, gambar maupun program- program. Huruf dan gambar yang muncul di layar komputer sebenarnya terdiri dari titik-titik kecil cahaya berwarna yang disebut piksel.
|
Layar (monitor) komputer LCD Touch Screen |
2. Central Processing Unit (CPU), semua perintah, yang dikenal sebagai program, diterjemahkan dan dijalankan di dalam CPU.
|
Central Processing Unit (CPU)
|
3. Keyboard merupakan bagian dari komputer yang berfungsi seperti mesin ketik.
|
Keyboard digital |
4. Mouse, mengandung sensor-sensor, yang menggerakkan kursor pada layar. Kursor di layar komputer mengikuti gerakan mouse tersebut apabila digerakkan.
|
Digital Mouse USB |
C. Telepon
Telepon adalah alat yang digunakan untuk berbicara dengan orang lain yang berada di ujung jalan atau di kota lain tanpa harus menemuniya secara langsung. Telepon di rumahmu tersambung ke telepon lain melalui jaringan telepon. Setiap telepon memiliki nomornya sendiri. Dengan menekan nomor telepon rumahmu, teleponmu akan terhubung dengan telepon temanmu melalui jaringan telepon. Telepon diciptakan di Amerika
pada tahun 1876 oleh Alexander Graham Bell, seorang insinyur dan guru dari Skotlandia. Dahulu telepon tidak memiliki tombol atau pemutar nomor. Kamu meminta operator untuk menghubungkanmu dengan nomor telepon yang ingin kamu hubungi.
|
Pesawat telepon jaman sekarang. |
|
Pesawat telepon jaman dulu |
Bagian dalam pesawat telepon kelihatan seperti yang ditunjukkan oleh gambar A Dibawah ini. Ketika kamu berbicara dengan menggunakan gagang telepon, mikrofon di dalamnya akan mengubah suaramu menjadi sinyal listrik. Sinyal ini bergerak melalui kabelke pesawat telepon lain. Sisi untuk mendengar mengubah sinyal listrik kembali menjadi suara.
|
GAMBAR A: Bagian - Bagian Pesawat telepon |
Pesawat telepon terhubung ke stasiun perantara. Stasiun-stasiun perantara dihubungkan dengan kabel, sinyal radio dan satelit komunikasi. Semua ini membentuk jaringan telepon.
Pesawat telepon di rumah kita terhubung ke stasiun perantara melalui kabel. Sinyal melewati kabel sebagai denyutan pulsa. Beberapa jenis kabel telepon terbuat dari serat kaca tipis yang disebut serat optik. Sinyal bergerak melalui kabel ini dalam bentuk kilatan-kilatan cahaya.
Pesawat telepon lain ada yang dilengkapi dengan mesin fax. Jika dengan pesawat telepon biasa kita hanya dapat berbicara saja dengan orang lain, dengan mesin fax kita dapat juga mengirimkan tulisan dan gambar kepada orang lain. Mesin fax tersambung ke kabel telepon seperti pesawat telepon biasa. Mesin ini mempunyai alat pemindai yang mengubah tulisan dan gambar menjadi sinyal listrik. Sinyal tersebut dikirim ke mesin fax lain.
|
Mesin Pesawat FAX |
Mesin fax lain akan mengubah sinyal listrik itu kembali menjadi tulisan dan gambar lalu mencetaknya pada kertas.
D. Satelit
Satelit adalah benda di luar angkasa yang bergerak mengelilingi benda lain seperti planet. Satelit dalam pergerakan ini disebut sedang dalam orbit. Bulan adalah satelit alami dala- m orbit bumi sejak milyaran tahun lalu. Satelit bumi lainnya adalah buatan manusia. Satelit¬satelit ini diluncurkan ke orbitnya oleh roket. Ada yang digunakan untuk mengamati cuaca, ada yang untuk komunikasi, dan ada yang untuk penyelidikan luar angkasa. Satelit seperti yang ditunjukkan oleh gambar Dibawah ini menangkap sinar kosmik. Lempengan penangkap tenaga suryanya mengubah sinar matahari menjadi listrik yang diperlukannya.
|
GAMBAR Satelit TELKOM-2 |
Antenanya mengirim informasi ke bumi. Satelit ini juga memiliki semacam roket pendorong kecil untuk berputar menghadap ke arah lain.
|
Satelit komunikasi mengirim sinyal telepon ke belahan bumi
yang lain lewat luar angkasa. Sinyal telepon dipancarkan
dari stasiun pemancar di bumi ke satelit, kemudian
dipantulkan kembali ke stasiun penerima, ribuan kilometer
dari stasiun pemancar tadi.
|
Satelit komunikasi dirancang untuk menerima informasi, seperti acara radio, panggilan telepon dan saluran televisi, yang biasanya dikirim ke satelit dalam bentuk gelombang radio. Satelit kemudian memperkuat sinyal dan memancarkan kembali dalam bentuk gelombang radio. Satelit komunikasi dapat digunakan sebagai penangkap dan pemancar ulang untuk mengirimkan informasi ke tempat-tempat yang sangat jauh, atau memancarkannya ke banyak penerima di daerah yang sangat luas.
E. Radio
Radio adalah salah satu cara untuk mengirim pesan jarak jauh. Suara diubah menjadi gelombang yang disebut gelombang radio. Gelombang ini merambat dari satu tempat ke tempat lain melalui udara. Kamu tidak dapat melihatnya karena gelombang radio kasat mata. Gelombang radio juga digunakan untuk mengirim sinyal dari stasiun radio, stasiun televisi dan antar telepon seluler.
Di stasiun radio, musik dan suara lain diubah menjadi sinyal listrik. Sinyal ini kemudian dikirim ke menara pemancar yang mengubahnya menjadi gelombang radio.
|
Pemancar satelit komunikasi mengirim sinyal radio langsung ke
banyak penerima di daerah yang luas, seperti acara radio dan
saluran televisi.
|
Gelombang radio yang dipancarkan oleh menara pemancar ini kemudian ditangkap oleh antena radio. Kemudian radio mengubah gelombang radio itu kembali menjadi musik atau suara sehingga bisa kita dengarkan melalui radio tersebut.
|
Radio beserta antenanya |
Peralatan lain yang dapat digunakan untuk berkomunikasi dengan orang lain adalah radio walkie talkie. Radio walkie talkie mengubah suaramu menjadi
|
Orang yang sedang menggunakan radio walkie-
talkie untuk berbicara dengan orang lain
|
Pernahkah kamu mendengar radio teleskop? Radio teleskop merupakan alat yang digunakan untuk menangkap gelombang radio dari luar angkasa. Para ahli astronomi mempelajari gelombang ini untuk mencari tahu tentang alam semesta, yang tidak dapat diketahui dengan menggunakan teleskop biasa.
|
Radio teleskop |
Belum ada tanggapan untuk "Alat-Alat Komunikasi dan Informasi"
Post a Comment